Tuesday, August 2, 2016

15 Naga Terkeren Dari Berbagai Belahan Dunia


Naga adalah sebutan umum untuk makhluk mitologi yang berwujud reptil berukuran raksasa. Makhluk ini muncul dalam berbagai kebudayaan. Pada umumnya berwujud seekor ular ular besar, wujud ini lebih banyak menggambarkan wujud naga di daerah Asia. Sedangkan di bagian wilayah Eropa, wujud naga digambarkan sebagai seekor kadal bersaya yang kadang memiliki beberapa kepala dan mempunyai kemampuan menghembuskan nafas api.

Boleh dibilang naga adalah makhluk mitologi paling terkenal seantero dunia. Bukan saja karena mereka eksis dalam berbagai kebudayaan, tetapi desain bentuknya sendiri yang mencerminkan sesuatu yang gagah sekaligus kejam, membuat sosoknya begitu populer, baik itu di game ataupun di film.

Berikut adalah 15 Naga Terkeren dari Berbagai Belahan Dunia. Yang manakah yang akan menjadi favorit sahabat?

1. Naga - India


Sama halnya dengan Indonesia, makhluk mitos ini dikenal juga dengan sebutan Naga. Dalam Bahasa Sansekerta sendiri, Naga berarti Ular. Wujudnya seringkali digambarkan dengan sosok setengah manusia setengah ular. Naga sangat terkenal dalam kebudayaan India, bahkan berbagai literatur kuno menceritakan secara detil makhluk ini. Seperti dalam kitab Mahabarata yang mengisahkan bahwa Naga merupakan anak-anak Resi Kasyapa hasil perkawinannya dengan Dewi Kadru.

2. Bakunawa - Philipina


Ada sebuah legenda yang sangat terkenal di negara jiran kita Filipina. Pada zaman dahulu kala, orang-orang Filipina percaya bahwa gerhana bulan terjadi akibat bulan yang ditelan oleh sesosok naga (super) raksasa bernama Bakunawa. Untuk mencegah bulan hilang ditelan Bakunawa, mereka memukul-mukul benda untuk menimbulkan keributan. Bunyi nyaring keributan inilah yang dipercaya dapat mengusir Bakunawa sehingga bulan bisa kembali bersinar.

3. Yilbegan - Siberia


Yilbegan atau dikenal pula dengan nama Yelmogus, adalah multi-headed dragon (naga berkepala banyak), bersifat jahat dan pemakan manusia yang berasal dari kisah rakyat di Siberia. Bangsa Siberia sendiri terdiri dari dua etnis, yaitu Turki dan Tatar. Uniknya dari kedua etnis ini, sosok Yilbegan juga berbeda penafsiran wujudnya. Etnis Turki menggambarkan Yilbegan sebagai naga sama seperti foto di atas, sedangkan etnis Tatar mengambarkannya sebagai Ogre berkepala tujuh.

4. Imoogi - Korea


Di Korea terkenal ada 3 jenis naga, yaitu Yong (langit), Gyo (gunung) dan Imoogi (samudera). Dari ketiga naga tersebut, mungkin Imoogi lah yang paling terkenal. Imoogi secara harfiah berarti Good Lizard. Dalam legendanya disebutkan, seorang gadis yang telah dipilih oleh dewa matahari akan bergabung dengan Imoogi di umurnya yang ke-17. Well, ada film yang cukup menarik yang menggambarkan legenda ini, yaitu D-War. Silahkan sahabat menontonnya, recommended deh.

5. Nidhoggr - Scandinavia


Naga yang berasal dari legenda Norse ini dikatakan hidup terperangkap di bawah pohon Ash raksasa yang bernama Yggdrasil. Nidhoggr adalah naga jahat yang keberadaan selalu saja menggerogoti kehidupan pohon tersebut. Dalam legendanya dikatakan, apabila Nidhoggr berhasil lolos dari Yggdrasil, maka Ragnarok segera tiba dan kehancuran dunia pun dimulai.

6. Zmaj - Slovenia


Zmaj adalah sosok naga berkepala 3 dengan sisik berwarna kehijauan serta bernafaskan api. Kepalanya apabila dipotong akan langsung memunculkan kepala yang baru. Zmaj dengar masih 'sepupuan' dengan Hydra. Kejam dan sangat susah dibunuh. Menurut ceritanya, Zmaj berhasil dibunuh dengan cara mengelabuinya dengan memberikan hadiah makanan yang ternyata mengandung sulfur belerang. Kejam tapi gampang dibegoin :v

7. Verechelen - Russia


Verechelen berarti berarti invisible snake, salah satu jenis naga yang bernafaskan api. Merupakan naga yang terkenal dalam cerita rakyat di daerah Chuvash, Rusia. Oleh karenanya Verechelen juga dikenal dengan sebutan Chuvash Dragon. Diceritakan bahwa pada zaman dahulu ketika rakyat Chuvash menemukan kota tersebut, mereka berhadapan dengan sesosok ular naga raksasa. Ular naga itu hampir terbunuh tetapi kemudian ia memohon ampun. Sosok ular naga inilah yang dikenal dengan nama Verechelen.

8. Cuelebre - Spain


Dalam dongengnya, ada seorang gadis yang acuh terhadap larangan untuk tidak menyisir rambutnya sembari memandang pantulan bayangannya di air. Tak disangka, sehelai rambutnya jatuh ke air dan membuat peri air menjadi marah. Sang peri air itupun mengutuk gadis tersebut menjadi naga. Inilah awal mula munculnya si naga Cuelebre menurut cerita rakyat Spanyol. Konon, untuk kembali ke wujud gadisnya, Cuelebre harus bertemu dengan pangeran yang berhati murni dan berani mendekatinya sembari berkata dengan sepenuh hati bahwa Cuelebre adalah sosok yang cantik. Tertarik nyoba gan?

9. Wyvern - UK


Di Inggris Kuno, terkenal sesosok makhluk raksasa yang begitu ditakuti oleh rakyat. Sosok itu meneror mereka dari angkasa dan membawa kematian bagi siapapun yang mencoba melawannya. Makhluk itu adalah Wyvern. Naga ini adalah yang unik karena memiliki bentuk yang khas apabila dibandingkan dengan naga Eropa lainnya. Bila naga Eropa pada umumnya sayap dan tangan naga terpisah, tangan dan sayap Wyvern bergabung menjadi satu.

10. Liong - China


Dalam kebudayaan kuno negeri Tiongkok, terkenal sesosok makhluk raksasa yang dianggap sebagai simbol kekuatan alam yang bernama Liong. Di Tiongkok sendiri, Liong dianggap sebagai hewan spiritual suci yang keberadaannya harus dihormati. Liong dianggap sebagai jelmaan roh manusia suci yang jiwanya belum masuk nirwana. Maka tak heran bila di Tiongkok sendiri, menghina bahkan merusak gambar Liong dianggap sebagai perbuatan yang tabu.

11. Azi Dahaka - Persia



Dalam agama kuno bangsa Persia, dikenal seekor makhluk raksasa yang merupakan cerminan segala hal jahat yang ada di dunia. Nama makhluk itu adalah Azi Dahaka. Namanya sendiri diambil dari kata Dahag yang berarti naga. Disebutkan bahwa dia adalah ular naga yang memiliki kecerdasan setara manusia, bahkan konon dia dapat menjadi raja dan memimpin suatu kerajaan. Azi Dahaka dikenal sebagai raja yang lalim, playboy alias punya banyak selir dan sangat menyukai peperangan.

12. Quetzalcoatl - Aztec 


Aztec diciptakan oleh dewa yang bernama Quetzalcoatl. Begitu menurut legenda suku Aztec, suku yang mendiami daerah Amerika Tengah. Quetzacoalt sendiri gabungan dari kata quetzal (burung Mesoamerica yang berwarna cerah) dan coalt yang berarti ular. Quetzacoalt sering digambarkan sebagai ular naga bersayap. Akan tetapi menurut sejarah yang sebenarnya, Quetzalcoalt adalah seseorang berkulit putih, tinggi dan berjanggut yang membangun sebuah pemukiman yang kelak akan menjadi pusat peradaban suku Aztec.

13. Zilant - Tatar



Zilant adalah gabungan antara ular naga dengan Wyvern. Merupakan makhluk mitologis yang berasal dari legenda bangsa Tatar. Zilant adalah simbol dari kebijaksanaan, keabadian dan kekuatan dari bangsa yang kini banyak menghuni daerah Kazan. Dalam legendanya ketika Khan Ulugh Muhammad menemukan kota Kazan, ia beserta pengikutnya mendapati daerah tersebut penuh dengan ular. Mereka pun membunuhi ular tersebut agar daerah tersebut bisa ditinggali. Ketika semua ular mati, dari balik bukit muncullah seekor ular naga raksasa yang menjadi raja para ular tersebut dan mengusir para pengikut Khan. Ular naga inilah yang kini dikenal sebagai Zilant.

14. Balaur - Romania


Balaur adalah makhluk yang berasal dari legenda bangsa Rumania. Balaur merupakan salah satu naga terbesar yang ada di Eropa. Dia digambarkan mempunyai 2 kepala, bahkan kadang ketika kekuatannya membesar, kepalanya bisa bertambah sampai berjumlah 12 buah. Balaur adalah naga bersimbol kejahatan. Dalam legendanya, Balaur menculik seorang putri dimana akhirnya seorang ksatria bernama Fat-Frumos berhasil membunuh Balaur dan menyelamatkan sang putri.

15. Ryujin - Japan



Sama halnya dengan Imoogi di Korea dan Liong di China, Ryujin yang berasal dari Jepang adalah makhluk spiritual yang dikenal sebagai dewa naga di lautan. Ryujin adalah naga baik hati yang merupakan simbol harapan bagi rakyat Jepang. Ryujin dikenal pula dengan sebutan Wadatsumi, dan dia merupakan ayah dari putri Otohime. Putri Otohime dalam legendanya menikahi seorang pangeran bernama Hoori. Kaisar pertama Jepang, Jimmu dikatakan adalah cucu dari pasangan Otohime dan Hoori. Hal ini berarti Ryujin adalah nenek moyang dari anggota keluarga kekaisaran Jepang.

------------------------------------------

Sumber : 1 2 3 4   

Baca Juga :

2 comments: