Monday, July 25, 2016

Batman Superman Lewat - Inilah Sosok Superhero Yang Kita Butuhkan!!


This Year is Superheroes Year!!!
Yups tahun 2016 ini memang dunia perfilman tengah dijejali oleh berbagai film-film superhero, maka tak heran klo tahun ini juga disebut tahunnya superhero. Dari Deadpool yang nyentrik, Captain America yang lagi berantem-beranteman sama Iron Man, kumpulan mutan-mutan di X-Men, hingga pertarungan manusia melawan alien di Batman v Superman.

Well.. well.. well
Penggemar superhero pasti sangat dimanjakan.

Tapi nih jujur aja, kita ngga perlu mereka!!!
Kita ga perlu Ironman atau Batman dengan segala peralatan gadget super canggih mereka, kita ngga mengharapkan ada alien baik hati dan tidak sombong yang datang menolong kita dari bencana.
Kita hanya perlu Wonder Woman
Yang kita butuhkan adalah superhero-superhero yang ada dibawah ini. Kalian pasti terkesima dengan kekuatan merek. Suer deh :v

1. Captain Wi Fi : Free Hotspot for Everyone


Hiks, serius ane terharu membacanya.
Akhirnya para fakir kouta tak perlu lagi mengemis-ngemis hotspot, ga perlu lagi lama-lama nongkrong di kampus hanya demi mencari wifi gratisan (yang biasanya lemot). Inilah superhero yang sangat kita butuhkan di masa sekarang.
Sambutlah.... Captain Wi Fi!!!!!
*jreeng jreeng jreeng

2. Cypher : Master of Subtitle


Si Cypher ini punya kekuatan Omnilingualism. Bagi yang belum tau, Omnilingualism adalah kemampuan untuk mengartikan semua bahasa yang ada di dunia. Wih pasti enak ya punya kemampuan ini. Enak nonton drama Korea bajakan atau film Hollywood yang belum ada subtitle-nya. Tapi ga tau dah fungsinya klo disuruh berhadapan sama Apocalypse atau Thanos :D

Btw aku yakin Cypher pasti masih sodaraan sama Lebah Ganteng dan Pein Akatsuki :v

3. Almighty Dollar : King of Receh


Bagaimana seandainya kita lagi ada diparkiran sedangkan kita ga punya uang receh?
Atau bayangkan, apa yang akan kalian lakukan ketika di warung tiba-tiba ada pengamen datang sedangkan saat itu kalian juga ga punya uang receh?
Tenang.. tenang.. ga perlu gugup.
Disaat inilah Almighty Dollar bisa membantu kalian dalam kesulitan. Kenapa? Karena kekuatannya adalah mengeluarkan UANG RECEHAN dari tangannya.
Iyuuuh, kekuatan yang sangat amat keren --'

4. Jubilee : Most Wanted Woman in New Year


Tahun baruan ga lengkap tanpa petasan atau kembang api? Ga rame cin..
Tapi klo beli takutnya malah jadi boros. Padahal lho ya Indonesia ini masih banyak orang yang hidupnya susah. Buat makan aja kadang ngutang, nah kita malah bakar-bakar duit. Kan ga etis bro.
Tapi disinilah peran dari Jubilee akan sangat terasa, dengan kekuatan mengeluarkan kembang api dari tangannya, maka secara pasti dialah orang yang paling dicari pas momen tahun baruan
Kan jadi bisa maen kembang apinya gratisan :D

5. Niceness Vibes : Mario Teguh Wannabe


Superhero itu sehebat apapun tetaplah manusia. Sama halnya dengan kita, mereka juga bisa kelelahan, bosan, frustasi, tiba-tiba ga pede dan galau.
Sama halnya dengan kita, kadang mereka butuh motivator, semacam Mario Teguhnya dunia persuperheroan. Tapi siapa yang akan mengambil peran itu?
Untunglah ada Niceness Vibes yang dapat mengirimkan perasaan dan pikiran positif ke super hero lainnya.

"Ayo Batman, kamu pasti bisa"

"Jangan menyerah Captain America"

Jiah --'

6. Starfox - From Titan With Love


From Titan with Love.
Aw.. julukan yang romantis bangetz.
Kekuatannya? Hmmm waw bangetz.
Si Starfox itu punya kekuatan yang bisa meluluhkan semua hati wanita agar bisa mencintainya.
Lah bahaya donk, bisa-bisa kita-kita ditikung semua sama dia --'

7. Eye Scream - Ice Cream Maybe?


Nama bagus? check.
Badan ok? check.
Kostum keren? check.
Kekuatan? Berubah menjadi es krim.
*Anak-anak penggemar es krim : "CHEEECCCKKK!!!"
*Aku : "Hueeek"

--------------------------------------

Nah itu beberapa superhero yang kekuatannya sangat-sangat "kekinian". Klo sahabat bisa jadi superhero, diantara 7 daftar superhero diatas, kalian pengen jadi yang mana?
:v

Sumber : 1 2 3

0 comments:

Post a Comment